Tips

5 Hal yang Harus Dipersiapkan Mahasiswa Akhir, Awas Salah Langkah!

Zahrah Thaybah M 09 Agustus 2021 | 17:06:54

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Lama-lama Mimin bosan nih membahas tentang mahasiswa akhir. Karena topiknya pasti nggak jauh-jauh dari skripsi, sulit cari judul, kehabisan ide penelitian, dan masih banyak lagi. Hehehe, bercanda kok semangat terus dong. Jangan berhenti berjuang sebelum mencapai titik akhir ya.

Memasuki tahun-tahun terakhir perkuliahan memang terasa berat. Banyak sekali hal yang harus dipersiapkan oleh mahasiswa supaya nggak salah langkah. Selain itu, juga berguna bagi kalian untuk bisa ke tahap selanjutnya. Yuk, simak ulasannya!

Baca Juga: 5 Website Bermanfaat untuk Kalian yang Sedang Skripsian, Wajib Coba ya!

Segera Cari Bahan Skripsi

Ilustrasi data penelitian (Foto: Unsplash)

Sebagai mahasiswa semester akhir, sudah sepantasnya kalian lebih banyak mempersiapkan segala sesuatu agar segera bisa lulus tepat waktu. Misalnya, dengan mulai mencari bahan skripsi. Setidaknya memiliki gambaran mengenai topik penelitian skripsi serta pandangan tentang apa yang harus dilakukan kedepannya.

Dengan cara ini Sobat Zona juga semakin mudah dan tidak merasa terbebani, sebab punya persiapan sedari awal. Kalian bisa mencari topik penelitian melalui kajian literatur, femomena di sekitar, serta skripsi terdahulu. Selain itu, jangan lupa persiapkan metode dan studi kasusnya.

Manfaatkan Peluang Lulus 3,5 Tahun

Ilustrasi kelulusan (Foto: Unsplash)

Bukan hal mustahil bisa lulus hanya 3,5 tahun. Kuncinya adalah rajin-rajinlah mencari tahu serta mengambil peluang yang ada. Misalnya, kalian merupakan mahasiswa ambisius, jadi manfaatkan dengan baik untuk melakukan riset skripsi. Atau mungkin mulai mempersiapkannya mulai semester 5 dan merancang proposal penelitian.

Kan lumayan menghemat waktu, uang, serta tenaga dan memperoleh predikat Cumlaude. Selain itu, persentase untuk skripsi molor pun kecil karena sudah mencicilnya sejak awal.

Mencari Kerja Part-Time

Ilustrasi editor (Foto: Unsplash)

Selanjutnya, jangan lupa untuk mulai mencoba terjun ke dunia kerja. Biasanya nih mahasiswa tertarik jadi part-timer di startup, cafe, atau mendirikan usaha kecil-kecilan bersama teman-temannya. Banyak sekali dampak positif yang akan kalian peroleh, antara lain punya bekal seputar karier kedepannya, mengasah kemampuan diri, dan bisa menghasilkan uang hasil keringat sendiri.

Daripada menganggur dan berujung menyesal di kemudian hari karena nggak mulai dari dulu saja mencari kerja. Semakin lama semakin sulit untuk mencari pekerjaan. Jadi, kalau nggak sekarang kapan lagi? Selain itu, bisa mendapat pengalaman kerja serta mencantumkannya pada Curriculum Vitae (CV).

Baca Juga: Tips Mengubah Jurnal Menjadi Skripsi dengan Mudah dan Cepat, Mahasiswa Akhir Wajib Kepoin

Meningkatkan Nilai Akademik dan Pengetahuan

Ilustrasi tes (Foto: Unsplash)

Hal yang harus dipersiapkan oleh mahasiswa akhir adalah sebisa mungkin menjaga nilai akademik agar stabil. Jangan semakin tinggi semester malah menurun drastis, karena merugikan diri sendiri. Zaman sekarang perusahaan menjadikan nilai atau IPK sebagai persyaratan melamar kerja lho.

Lalu, tingkatkan juga pengetahuan serta wawasan Sobat Zona. Setidaknya kalau ada yang mengajak ngobrol bisa nyambunglah. Bekali diri sendiri dengan berbagai macam informasi penting supaya nggak jadi tong kosong nyaring bunyinya.

Pelajari Cara Membuat CV dan Surat Lamaran Kerja

Ilustrasi CV (Foto: Unsplash)

Dan yang terakhir adalah belajar membuat CV serta surat lamaran kerja yang baik dan benar. Sehingga, ketika Sobat Zona akan berkarier nggak kebingungan bagaimana strukturnya. Lalu, jangan lupa diimbangi dengan skill serta pengalaman kerja mumpuni. Percuma dong CV-nya bagus, tapi nggak punya sesuatu yang bisa dibanggakan.

Kalau ingin membuat CV dengan tampilan keren dan menarik, banyak sekali situs penyedia template-nya. Pilihlah yang sederhana, elegan, serta nggak trelalu banyak hiasan. Karena, bagian terpenting yaitu keterbacaan, isinya, serta kemampuan kalian.

5 Hal yang Harus Dipersiapkan Mahasiswa Akhir, Awas Salah Langkah!

Itulah ulasan Mimin mengenai beberapa hal penting yang harus mahasiswa akhir persiapkan. Sehingga, lebih terarah dan mudah menentukan langkah kedepannya.

Semoga ulasan ini bermanfaat. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan serta aktifkan notifikasinya ya. Sampai jumpa!

Baca Juga: 5 Pesan Buat Mahasiswa yang Lagi Berjuang dengan Skripsinya, Tetap Semangat ya

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150