Fakta

Wah Ternyata Ini 5 Prinsip Utama yang Membuat Mark Zuckerberg Sukses, Apa Saja ya?

Nur Uswatun Khasanah 12 Februari 2021 | 18:27:42

zonamahasiswa.id- Halo, Sobat Zona! Mimin mau memperkenalkan seseorang nih kepada kalian, pasti kalian sudah tidak asing lagi. Siapa yang tak kenal Mark Zuckerberg? Seorang pendiri aplikasi Facebook, salah satu aplikasi yang banyak digunakan masyarakat dunia. Namanya juga sama terkenalnya dengan aplikasi yang ia buat.

Ditambah lagi ia sukses di usia yang cukup muda, hal inilah yang membuat banyak anak muda menjadikan kisahnya sebagai inspirasi. Apalagi banyak hal yang harus Mark lalui, dalam meraih kesuksesaan nya. Ada lima prinsip yang ia terapkan, apa saja? Yuk simak tips Mimin berikut ini!

Baca Juga: Inilah Fakta di Balik Viralnya Uang Baru Bergambar Jokowi

Sederhana dan Dermawan

Gambar Mark dengan sang istri (Foto: Daytondailynews)

Kesuksesan yang Mark Zuckerberg raih tidak membuat sosoknya menjadi sombong, dengan kesuksesannya Mark justru memilih untuk hidup secara sederhana. Bahkan untuk kendaraan yang digunakan ia lebih memilih mengendarai Volkswagen dibandingkan mobil mewah lainnya.

Bahkan Mark sendiri sering terlihat mengenakan kaos berwarna kelabu dan juga celana jeans. Ia juga merupakan salah satu miliarder dan filantropi bersama sang istri, Priscilia Chan, mereka telah berdonasi miliaran Rupiah di berbagai badan amal.

Tim yang Solid

Gambar bersama tim Facebook (Foto: Okezone)

Prinsip yang Mark Zuckerberg tanamkan adalah, “jika kita memiliki tim yang baik pasti anda akan berkembang menjadi lebih baik juga” selain memiliki karyawan yang berkualitas Sobat Zona juga perlu memiliki pandangan yang luas.

Itulah sebabnya mengapa saat merekrut karyawan, pihaknya sangat selektif dan hati-hati. Bahkan tidak jarang Mark ikut terjun secara langsung untuk merekrutnya. Kepala operasional Facebook, Sheryl Sandberg juga mengatakan, jika Mark sangat terbuka dengan kritik. Apabila ia menerima kritikan maka akan segera mendiskusikannya dengan Sandberg untuk mencari solusi dari masalah tersebut.

Keingintahuan yang Besar

Gambar Mark membaca buku (Foto: Cantiktempo)

Keingintahuan Mark yang cukup besar juga mempengaruhi dirinya untuk terus belajar, Mark sendiri begitu hobi membaca buku. Biasanya setelah membaca satu buku, ia akan berdiskusi dengan komunitasnya di Facebook untuk bertukar pikiran.

Karena baginya, dengan membaca buku akan mendapatkan banyak ide-ide baru, yang akan muncul dan juga menambah wawasannya.

Baca Juga: Kenali 6 Kebiasaan yang Membuat Skripsi Tak Kunjung Selesai

Mengambil Kesempatan

Gambar Mark sedang menyampaikan pendapat (Foto: Liputan6)

Salah satu kunci kesuksesan Mark juga karena ia berani mengambil kesempatan yang ada dan tidak takut gagal. Mark memilih banyak melakukan banyak percobaan selama memimpin Facebook.

Karena baginya sebuah kegagalan bukan berarti anda tidak bisa meraih kesuksesan. Karena sebenarnya dari kegagalan tersebut ada banyak pembelajaran yang dapat dipetik. Dengan cara melakukan evaluasi pada setiap masalah yang terjadi.

Misi yang Jelas

Gambar Mark mengatakan misinya (Foto: Liputan6)

Prinsip yang terakhir adalah misi yang jelas, karena memiliki misi yang jelas dan juga baik adalah salah satu faktor kesuksesaan Facebook. Bagi Mark misi sama pentingnya dengan bisnis itu sendiri, saat mendirika Facebook dahulu ia memiliki misi sosial yaitu membuat dunia lebih terbuka dan juga terhubung.

Wah Ternyata Ini 5 Prinsip Utama yang Membuat Mark Zuckerberg Sukses, Apa Saja ya?

Nah untuk Sobat Zona semua mungkin bisa menerapkan 5 prinsip yang dilakukan oleh Mark Zuckerberg, selamat mencoba. Mimin pamit pulang dulu!

Untuk tetap update mengenai informasi menarik seputar dunia perkuliahan dan mahasiswa, jangan lupa untuk mengaktifkan notifikasi postingan website Zona Mahasiswa, ya!

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150