Teknologi

Perhatian! Simak Beberapa Ponsel Berikut yang Tidak Bisa Digunakan untuk WhatsApp di 2021

Zahrah Thaybah M 01 Januari 2021 | 19:04:29

zonamahasiswa.id – Kini aplikasi chatting WhatsApp terus memperbarui layanannya. Karena, baru-baru ini WhatsApp mengumumkan akan menghentikan layanan pada beberapa ponsel. Hal ini karena adanya kebijakan-kebijakan terkait dan penambahan fitur guna meningkatkan pelayanan pengguna WhatsApp.

Baca Juga: Karena Gabut, Mahasiswa UIN Malang Berhasil Ciptakan Aplikasi

Pemberhentian Layanan Pada Ponsel

Ilustrasi layanan WhatsApp (Foto: tamanpendidikan.com)

WhatsApp mengumumkan akan mengakhiri layanan mulai tanggal 1 Januari 2021. Kebijakan ini akan berdampak pada ponsel-ponsel yang tidak memiliki sistem operasi yang mendukung.  

WhatsApp hanya akan berfungsi pada ponsel dengan versi Android 4.0.3 ke atas dan iPhone dengan iOS 9 ke atas. Ponsel yang diproduksi di bawah tahun 2010 sudah tidak bisa mengakses WhatsApp. Cara agar pengguna ponsel dapat mengakses WhatsApp adalah mengganti ponsel ke tipe yang lebih baru.

Dampak dari ponsel Android dan iPhone yang tidak memenuhi syarat-syarat tersebut, akan aplikasi WhatsApp akan berhenti berfungsi dan tidak lagi bisa mengirim dan menerima pesan.

Daftar Ponsel yang Terdampak Pemberhentian Layanan

Ilustrasi ponsel yang menggunakan iOS 8 (Foto: techno.okezone.com)

Pemberhentian layanan terjadi pada pengguna iOS dan Android antara lain, iPhone 1 sampai iPhone 4, Samsung Galaxy S2, HTC Desire, dan LG Optimus Black. Kemudian, untuk tipe iPhone 4S, iPhone 5, iPhone 5S, iPhone 6, dan iPhone 6S masih bisa mengakses WhatsApp dengan meng-upgrade sistem operasi. Sedangkan, untuk Android yang masih bisa mengupdate OS antara lain Samsung Galaxy S3, Samsung Galaxy Note, HTC Sensation dan Thunderbolt dan Sony Xperia Pro.

WhatsApp juga akan memperbarui Ketentuan Layanan tahun depan, memaksa pengguna untuk menyetujui aturan privasi baru agar tetap bisa menggunakan aplikasi. Jika tidak setuju, pengguna bisa kehilangan akses ke obrolan mereka.

Fitur-Fitur Terbaru 2021

Ilustrasi fitur WhatsApp (Foto: tekno.tempo.co)
  • Panggilan audio-video pada browser dan desktop

Melansir dari Hindustan Times, 23 Desember 2020, WhatsApp akan menghadirkan fitur panggilan audio dan video melalui browser dan desktop, sama halnya seperti panggilan pada ponsel. Namun, WhatsApp akan melakukan peluncuran secara terbatas, hanya dalam versi beta. Selain itu, tombol panggilan akan memiliki label beta.

  • Kemampuan untuk menempelkan banyak item pada obrolan

WhatsApp berencana akan menghadirkan kemampuan untuk menempelkan beberapa gambar dan video ke WhatsApp. Namun, fitur ini hanya tersedia dalam bentuk beta bagi pengguna iOS 2.21.10.23.

Kemudian, pengguna dapat memilih beberapa gambar atau video dari galeri foto dengan mengetuk "Ekspor" dan "Salin". Lalu, ketika membuka WhatsApp dan menempelkan konten pada ruang obrolan, semua gambar atau video akan ditangkap dari WhatsApp dan bisa dikirim ke siapa pun yang diinginkan.

  • Syarat dan kebijakan privasi baru

Semua pengguna WhatsApp harus menyetujui Syarat dan Kebijakan Privasi baru pada 2021. Jika menolak, pengguna harus menghapus akun WhatsApp-nya. WhatsApp juga akan memperbarui ketentuan layanan mulai 8 Februari 2021, tetapi masih belum ada kepastian lebih lanjut.

  • Dukungan multi perangkat

Dikutip dari BGR, 22 Desember 2020, WhatsApp dikabarkan akan meluncurkan fitur multi perangkat. Dengan meluncurkan fitur ini, diharapkan akun WhatsApp dapat bekerja di lebih dari satu perangkat. Selain itu fitur ini dinilai akan efektif, karena membantu orang yang bekerja dari rumah dan dipastikan menggunakan lebih dari satu perangkat.

  • Penyempurnaan stiker

WhatsApp telah memperkenalkan pembaruan baru pada stiker hampir setiap beberapa bulan sekali sepanjang 2020, demikian pula pada 2021. Pembaruan stiker sendiri akan hadir lebih awal bagi pengguna iPhone dan Android.

Baca Juga: Seorang Dosen Universitas Negeri Bertanya tentang Keperawanan Mahasiswi, Beginilah Tanggapan Kampus Tersebut

Perhatian! Simak Beberapa Ponsel Berikut yang Tidak Bisa Digunakan untuk WhatsApp di 2021

Sobat Zona, itulah ulasan mengenai beberapa ponsel yang tidak bisa digunakan untuk WhatsApp di tahun 2021. WhatsApp mengeluarkan kebijakan demi meningkatkan kenyamanan pengguna serta akan menambahkan beberapa fitur terbaru.

Jangan lupa untuk terus mengikuti update informasi seputar mahasiswa dan menyalakan notifikasi di website Zona Mahasiswa. Sampai jumpa!

Baca Juga: Kemendikbud Tawarkan 2 Alternatif Pembelajaran Selain Tatap Muka di Tahun Ajaran Baru 2021, Simak Ketentuannya

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150