Berita

Inspiratif! Kampus Ini Ajak Mahasiwanya Jadi Relawan di Semeru Dikonversi 4 SKS

Zahrah Thaybah M 10 Desember 2021 | 07:22:52

zonamahasiswa.id - Pasca bencana alam Gunung Semeru, banyak sekelompok masyarakat yang turun tangan untuk menjadi relawan salah satunya Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya.

Mereka mengajak para mahasiswanya agar bergabung ke Relawan Mahasiswa Tanggap Bencana (MATANA). Melalui program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), pihaknya akan mengkonversi sebagai KKN yang setara 4 SKS.

Baca Juga: Mahasiswa Ini Asyik Sarapan Saat Ikuti Wisuda, Respon Akademik: Nanti Kita Bicarakan

Banyak yang Antusias Mendaftar

UMSurabaya | Universitas Muhammadiyah Surabaya
Gambar mahasiswa UMS (Foto: UM Surabaya)

Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM UM Surabaya), menjelaskan jika pihaknya membuka kesempatan bagi mahasiswa aktif kampus untuk menjadi relawan.

"Kami membuka kesempatan kepada mahasiswa aktif UM Surabaya mendaftarkan diri menjadi relawan bencana. Mahasiswa yang terpilih direkognisi nilai mata kuliah KKN. Hal ini merupakan bagian dari implementasi MBKM," jelasnya.

Sejak program tersebut dibuka, sudah ada puluhan mahasiswa mendaftar. Mahasiswa-mahasiswa ini akan mengikuti seleksi personal, administratif, dan wawancara terlebih dahulu.

Baca Juga: Mahasiswa Probolinggo Galang Dana untuk Korban Bencana Erupsi Semeru, Sehari Dapat Rp28 Juta

Harus Tanggap Bencana

Unpas Kirim Tim Relawan Bantu Bencana Erupsi Gunung Semeru - Universitas  Pasundan Bandung
Ilustrasi relawan (Foto: Universitas Pasundan Bandung)

Sementara itu, Wakil Rektor 1 Bidang Akademik UM Surabaya M. Ridlwan menyatakan, kampus harus tanggap pada permasalahan kebencanaan, khususnya yang baru saja terjadi yakni di Gunung Semeru.

Ia juga berharap agar pemulihan korban erupsi dapat segera teratasi melalui program kampusnya itu.

"Tentu kegiatan ini kami akan bekerjasama dengan MDMC (Muhammadiyah Disaster Management Center) yang telah berpengalaman menangani bencana, serta lazis-Mu untuk penyaluran bantuan kepada korban," tambahnya.

Program relawan Gunung Semeru UM Surabaya akan berlangsung mulai 21 Desember 2021 sampai 21 Januari 2022. Mahasiswa akan memberikan trauma healing pada para korban, pemulihan, menjaga dapur umum, mendistribusikan bantuan, dan melakukan pendampingan dalam pendidikan.

Inspiratif! Kampus Ini Ajak Mahasiwanya Jadi Relawan di Semeru Dikonversi 4 SKS

Itulah ulasan mengenai kampus yang mengajak mahasiswanya untuk jadi relawan bencana Gunung Semeru. Apakah kampus kalian juga melaksanakannya?

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan serta aktifkan notifikasinya ya. Sampai jumpa.

Baca Juga: Viral! Fresh Graduate Ngeluh Digaji Cuma Rp5,5 Juta: Gue Cumlaude, Alhamdulillah Banyak Prestasi

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150