Berita

IndiHome Gangguan, Telkom Bakal Beri Kompensasi ke Pelanggan

Zahrah Thaybah M 24 September 2021 | 07:27:05

zonamahasiswa.id - PT Telkom Indonesia berjanji akan memberikan kompensasi kepada pelanggan IndiHome yang terdampak gangguan karena adanya masalah pada sistem komunikasi kabel laut Jasuka (Jawa, Sumatera, dan Kalimantan) ruas Batam-Pontianak sesuai aturan yang berlaku.

Baca Juga: Asyik Kondangan, Mahasiswa Ini Panik Dikabari Dospem Sidang Dadakan

Memprioritaskan Kenyamanan Pelanggan

Alasan Telekomunikasi Indonesia Ubah Nama Jadi Telkom Indonesia - Bisnis  Tempo.co
Logo Telkom Indonesia (Foto: Google)

Vice President Marketing Management Telkom E. Kurniawan mengatakan, pada prinsipnya Telkom akan memberi kompensasi sebagaimana tertuang dalam kontrak awal berlangganan sesuai segmen pelanggan IndiHome.

"Bagi pelanggan IndiHome yang terdampak, tentu kami akan memberikan kompensasi sesuai dengan ketentuan pada kontrak berlangganan masingmasing pelanggan," ujarnya.

Kurniawan menambahkan, kenyamanan pelanggan IndiHome adalah prioritas utama. Untuk itu, pihaknya terus memperbaiki layanan yang sempat terganggu tersebut.

"Tentunya Telkom pun tidak menginginkan terjadinya gangguan kabel laut yang mengakibatkan penurunan kualitas yang dirasakan pelanggan. Kami telah mengalihkan routing layanan ke network lainnya dan saat ini fokus untuk mempercepat perbaikan kabel laut JaSuKa serta memberikan win win solution bagi pelanggan. Selain itu juga terkait dengan pembayaran tagihan IndiHome, Telkom akan memberlakukan kebijakan bebas denda dan pengunduran batas akhir pembayaran hingga 25 September 2021," katanya.

Baca Juga: Celaka! Mobil dari Rombongan Keluarga ini Masuk Jurang, 2 Orang Tewas

Gangguan Pada Sistem Kabel Laut Jasuka

Penyebab Gangguan Indihome & Telkomsel Sudah Diketahui, di Laut Batam  Kedalaman 20 Meter - Tribunjateng.com
Gambar kabel laut Indihome (Foto: Tribun Jateng)

Sebelumnya, Telkom telah memberi konfirmasi adanya gangguan untuk layanan fixed broadband (IndiHome) dan mobile broadband (Telkomsel).

Vice President Corporate Communication Telkom, Pujo Pramono mengatakan gangguan disebabkan oleh adanya masalah pada sistem komunikasi kabel laut Jasuka (Jawa, Sumatera, dan Kalimantan) ruas Batam-Pontianak.

"Gangguan teridentifikasi berasal dari titik sekitar 1,5 km lepas pantai Batam pada kedalaman 20 meter di bawah permukaan laut," ujarnya.

Pujo menambahkan, pihak Telkom sedang mengupayakan perbaikan. Perkiraan proses perbaikan kabel laut yang terganggu akan memakan waktu sekitar satu bulan.

Telkom akan segera melakukan penyambungan kabel laut yang dengan berbagai persiapan, seperti penyiapan cableship yang akan dioperasikan menuju titik gangguan untuk melakukan penyambungan, penyiapan peralatan, dan kelengkapan lainnya.

Peningkatan kapasitas jaringan melalui pengaktifan jalur back up dan alternatif, khususnya untuk jalur komunikasi ke wilayah tertentu seperti Kalimantan, Sulawesi, dan Papua.

"Di samping itu, kami juga melakukan penambahan kapasitas link untuk beberapa destinasi yang masih menunjukkan occupancy tinggi," jelas Pujo.

IndiHome Gangguan, Telkom Bakal Beri Kompensasi ke Pelanggan

Itulah ulasan mengenai IndiHome yang mengalami gangguan, sehingga Telkom berjanji akan memberikan kompensasi pada pelanggan.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan serta aktifkan notifikasinya ya. Sampai jumpa.

Baca Juga: Terharu, Begini Kisah Guru di Sleman yang Rumahnya Jadi Tempat Menginap Menteri Pendidikan

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150