zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Siapa nih yang masih bingung bagaimana cara bikin sertifikat? Kebanyakan sih masih pakai cara manual, mulai dari buat desainnya terlebih dahulu sampai dengan memikirkan tulisannya.
Nah sekarang nggak perlu seperti itu lagi, sebab ternyata terdapat situs yang bakal membantu kalian untuk membuat sertifikat otomatis. Bahkan nggak perlu banyak waktu lho untuk membuatnya. Yuk, langsung saja cek ulasan Mimin berikut.
Baca Juga: Cara Ampuh Mengetahui Password Sosial Media, Wajib Coba nih!
Membuat Sertifikat Otomatis
- Langkah pertama, siapkan desain sertifikat kalian terlebih dahulu. Kalau belum punya desainnya, bisa memakai desain dari Canva. Kemudian langsung saja buka Google dan ketik Certifast.
- Selanjutnya, Sobat Zona tinggal memasukkan desain sertifikat yang telah dibuat. Jangan lupa format sertifikatnya harus PNG ya. Nah, lanjutkan dengan klik ikon huruf I dan klik di bagian space kosong di sertifikat tersebut untuk mengisikan nama. Sebelumnya, kalian harus menyiapkan terlebih dahulu nama-nama peserta yang akan dibuatkan sertifikat.
- Kalau sudah menyalin nama peserta, klik Input lalu Manage Input dan tempel nama-nama pesertanya. Sebagai informasi, dalam situs ini bisa langsung membuat banyak sertifikat lho. Jadi nggak perlu bikin satu per satu lagi.
- Terakhir, tinggal klik Generate Certificate kemudian tunggu prosesnya sampai selesai. Beres deh. Bagaimana menurut Sobat Zona, mudah kan? Selamat mencoba.
Cara Bikin Sertifikat Otomatis Cuma 1 Detik, Sekali Klik Beres!
Itulah ulasan Mimin mengenai cara mudah membuat sertifikat otomatis yang hanya memerlukan sedikit waktu.
Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya. Sampai jumpa.
Baca Juga: Tips Melamar Kerja Melalui LinkedIn, Fresh Graduate Merapat
Komentar
0