Tips

Begini Cara Gunain Dua Nomer dalam Satu WhatsApp

Muhammad Fatich Nur Fadli 22 Juni 2024 | 11:49:00

zonamahasiswa.id - Ingin menggunakan dua akun WhatsApp sekaligus di satu perangkat? Kini kamu bisa melakukannya langsung dari aplikasi WhatsApp tanpa perlu trik tambahan. 

Baca juga: Beberapa Cara Merekam Layar Laptop Paling Simpel, Mudah dan Efisien yang Harus Kamu Tahu

WhatsApp telah meluncurkan fitur multiple accounts yang memungkinkan pengguna mengaktifkan dua akun - satu untuk pribadi dan satu untuk keperluan kerja - di satu ponsel. Artinya, dua akun dapat digunakan dalam satu aplikasi. "Sekarang kamu tidak perlu lagi logout setiap kali, membawa dua ponsel, atau khawatir mengirim pesan dari akun yang salah," tulis WhatsApp dalam pengumuman resminya di blog.

Untuk menggunakan fitur ini, pengguna tetap memerlukan nomor telepon dan kartu SIM kedua. Sebelumnya, opsi untuk menggunakan dua akun di satu aplikasi tidak tersedia karena setiap akun WhatsApp hanya bisa diverifikasi dengan satu nomor telepon. Pengguna ponsel dual SIM harus memilih salah satu nomor untuk digunakan di WhatsApp.

Pengguna bisa mengaktifkan dua akun secara bersamaan dengan "trik" seperti aplikasi ganda di Android. Namun, ini hanya memungkinkan dua aplikasi dengan dua nomor terpisah, bukan dua akun dalam satu aplikasi. 

Aplikasi pesan instan lain seperti Telegram telah memiliki fitur multiple accounts sejak lama. Belum dijelaskan berapa jumlah maksimal akun yang bisa digunakan secara bersamaan di WhatsApp, tetapi kemungkinan jumlahnya terbatas dua akun karena setiap akun memerlukan nomor telepon terpisah. Fitur ini sebenarnya sudah ditemukan sejak Juni lalu di WhatsApp Beta untuk bisnis.

Cara mengaktifkan akun kedua di WhatsApp, menurut Android Authority (20/10/2023), adalah sebagai berikut:

1. Pastikan ponsel kamu menggunakan kartu SIM kedua (dual SIM), bisa berupa dua kartu SIM fisik, eSIM, atau kombinasi keduanya.

2. Buka WhatsApp.

3. Masuk ke menu Settings.

4. Klik tanda panah di samping nama kamu.

5. Pilih "Add account" dan ikuti instruksi di layar untuk membuat akun kedua.

kamu bisa mengatur privasi dan notifikasi masing-masing akun. Jika tidak ada tanda panah di samping nama kamu, mungkin aplikasi WhatsApp perlu diperbarui melalui Google Play Store atau App Store. 

Jika fitur multiple accounts masih belum muncul, kemungkinan fitur ini belum tersedia secara merata di semua perangkat dan kamu perlu menunggu hingga WhatsApp merilisnya.

Begini Cara Gunain Dua Nomer dalam Satu WhatsApp

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca juga: Kamu Harus Tahu Nih, Lacak Orang Cuman Pakai Foto Ternyata Bisa

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150